Bismillah,,
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,,,
Peserta : Ibuk & Fatih (Ayah belum pulang kerja)
Hari : Sabtu, 31 Okt 2020
Waktu : 17:30 – Selesai
Tempat : Kamar “home sweet home”
Perlengkapan : Kardus Bekas,
Kertas Origami, Lem Tembak, Permanent Spidol, Gunting
Hari ini membuat DIY
shape-shape sederhana, belajar menggunting kemudian mencocok kan angka-angka
dan warna. Tentu saja ibu yang membuat secara keseluruhan krn anak batita
ini masih belum bisa dilepas sepenuhnya. Ide ini ibuk temukan ketika
mencari-cari referensi family project untuk anak tiga tahun. Ternyata untuk
anak seusia fatih memang secara fitrahnya masih belum bisa dipaksakan melakukan
kegiatan yang terstruktur krn belum bisa selesai dengan dirinya sendiri.
Ibuk mulai menempel menggunakan lem tembak, melihat bentuk lem seperti senjata si anak pun mulai tertarik untuk mengambil alih. Ibuk pun menjelaskan bahwa alat nya di aliri listrik dan akan terasa panas jika tidak sengaja tersentuh. Fatih pun mengerti dan lanjut jadi supporter yg tak sabar menunggu untuk memulai permainan.
Refleksi
Mengajarkan anak kesabaran,
karna menunggu sedikit lama untuk memulai permainan.
Persentase
Keberhasilan
100% 😊